Memaksimalkan Fungsi ADF untuk Fotocopy Two Side atau Bolak Balik pada Mesin Canon IR 5000

Copy Center Sidareja

Memaksimalkan Fungsi ADF untuk Fotocopy Two Side atau Bolak Balik pada Mesin Canon IR 5000 Saat kita baru berkecimpung untuk turun pada usaha fotocopy, kita mesti tahu juga trik-trik untuk mengerjakan job yang berfariasi sebagaimana bila konsumen meminta untuk diperbesar, diperkecil, bolak balik dan lain sebagainya. Saat training awal kita dibekali dengan teknik bolak balik yang sangat sederhana sekali oleh teknisi yang menginstalnya, padahal tuntutan dunia luar terhadap kebutuhan fotocopy sangat kompleks sekali.


Tidak semua teknisi bisa untuk paham dan mengerti betul teknik-teknik atau trik-trik dalam usaha jasa fotocopy tersebut. Fotocopy bolak-balik dari platen memang efektif untuk fotocopy dokumen semacam buku, ijazah dll. Namun akan memakan waktu yang lama sekali bila mendapat order untuk fotocopy kertas lembaran dalam jumlah banyak. Sementara apabila kita lewat platen, proses fotocopynya satu persatu. Namun pada IR 5000 terdapat solusi untuk fotocopy dalam jumlah banyak yang berupa kertas lembaran sehingga akan lebih praktis tentunya.


Sebelum anda mulai memfotocopy sebaiknya ada pastikan dulu kertas tidak ada yang mengkerut., terlipat atau masih di staples untuk menghindari jam paper karena untuk fotocopy lembaran dalam jumlah banyak akan menghemat waktu dan tenaga apabila kita kerjakan lewat ADF. Fotocopy dari ADF tidak perlu membolak-balik kertas secara manual dan sering memencet tombol-tombol sebagaimana anda memfotocopy lewat platen (pelat kaca). anda akan semakin senang dalam menerima pesanan bila anda tahu trik atau teknik untuk fotocopy lewat adf tadi, karena akan menghemat waktu dan tenaga sehingga bisa diselesaikan lebih cepat dibanding anda fotocopy lewat platen biasa.